Menu Utama
Entri Populer
Selasa, 01 Maret 2011
Pee Wee Gaskins & Tattoo
Kalau kamu masih beranggapan bahwa orang yang bertato (tattoo) identik dengan premanisme, satanis, orang yang tidak memiliki masa depan cerah dan berbagai tudingan yang sinonim dengan hal-hal yang tidak baik. Maka saatnya kamu simpan definisi puritan tersebut (meski kami juga tidak menganjurkan anda bertattoo) dan lihat bagaimana para personil Pee Wee Gaskins (kecuali Omo) dalam memaknai beberapa gambar seni rajah di tubuh mereka.
Sansan (Vokal/Gitar)
1. Lokasi: Seluruh tangan bagian kanan.
Gambar: Phoenix dilambangkan oleh Sansan ibarat semangatnya yang tak pernah mati seperti halnya burung Phoenix.
2. Lokasi: Seluruh tangan bagian kiri.
Gambar: Ada banyak tattoo di area ini yang saling nemplok satu sama lain, salah satunya (tattoo mummy) merupakan tattoo pertama Sansan yang dibuat pada tahun 2008.
3. Lokasi: Seluruh Jari tangan (kecuali jempol).
Gambar: Rangkaian huruf yang jika digabungkan akan membentuk tulisan “time bomb” yang berarti dalam setiap diri manusia menyimpan bom waktu yang sewaktu-waktu bisa meledak.
4. Lokasi: Tengkuk
Gambar: Huruf kanji (huruf Jepang) yang berarti strenght atau kekuatan. Kata strenght ini juga ditambahkan huruf yang berarti lucky. Maksudnya jelas agar Sansan selalu dinaungi kekuatan dan keberuntungan.
Ayi (Gitar)
1. Lokasi: Tangan kiri.
Gambar: Aneka benda ruang angkasa mulai dari pesawat Apollo, UFO dan meteor. Dulunya Eye bercita-cita menjadi seorang astronot, cuma karena tidak terwujud maka cita-citanya tersebut ia wujudkan dalam bentuk tattoo.
2. Lokasi: (Maaf) pantat bagian atas.
Gambar: Belati. Ini adalah tattoo pertama Eye yang dibuatnya sekitar tahun 2003. Dengan setengah bercanda ia menjelaskan bahwa maksud dari belati ini adalah agar dirinya siap ketika dipalak oleh preman karena sudah punya belati.
3. Lokasi : Leher dan tengkuk
Gambar: Ada dua nama yang tertulis di area ini. Di tengkuk bagian atas adalah nama mantan pacar Eye, sementara di bawahnya adalah nama toko tempat ia biasa mentattoo.
4. Lokasi: Dada bagian kanan.
Gambar: Ikon Nirvana dan Blink 182. Kedua band tersebut merupakan favorit dari Eye sehingga ia berpikiran untuk me-mix ikon kedua band tersebut ke dalam satu tattoo.
Aldy Kumis (Drum)
1. Lokasi: Di dada sebelah kiri dan kanan.
Gambar: Dua ekor burung yang menempati dada sebelah kiri dan kanan. Menurut Aldy, tattoo ini belum sepenuhnya selesai. Ia berniat untuk melengkapi lagi gambar ini. Sayang karena belum punya waktu, jadilah untuk sementara hanya bergambar burung saja.
Dochi (Bass)
1. Lokasi: Tangan kanan.
Gambar: Ikan Koi. Dochi sempat memelihara ikan ini meskipun kemudian mati. Koi dimaknai oleh Dochi sebagai ikan yang mahal dan membawa keberuntungan. Harapannya tentu saja agar dirinya bisa seberuntung Koi tersebut, syukur-syukur kalo PWG nantinya juga bisa jadi band dengan bayaran termahal J.
2. Lokasi: Leher sebelah kanan.
Gambar: Berlian. Ibarat berlian yang cuma bisa dihancurkan oleh berlian juga. Maka menurut Dochi, satu-satunya yang bisa menghancurkannya adalah dirinya sendiri.
3. Lokasi: Dada
Gambar: Hati kaca dan tulisan Windfall. Ini adalah tattoo pertama Dochi yang dibuatnya pada tahun 2009. Windfall adalah nama toko tempat tattoo, sementara tattoo bergambar hati yang terbuat dari kaca melambangkan hati yang gampang pecah. Oleh karenanya di gambar tersebut juga disertai counter time yang menunjukkan 1 detik lagi hati tersebut akan meledak.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar